Wednesday, June 6, 2007

2000....

Tahun 2000, sebagian orang menyebut tahun dimulainya era millenium, era perubahan. Suara globalisasi dan demokrasi disuarakan, entah orang paham atau tidak tentang perubahan itu sendiri. Jalan kehidupanpun banyak perubahan, orang semakin berani bicara, tetapi masih takut bicara tentang kebenaran. 2000, era dimana kebenaran itu sangat mahal. Kebohongan mulai dianggap sebagai kebenaran. Jalan yang dirintis sejak tahun 1998, harus juga dibenahi. Terlambat tetapi jauh lebih baik daripada tidak sama sekali.
Pilihan untuk mengembangkan kemampuan dibidang industri pertambangan adalah tantangan baru, kesempatan baru dan ilmu baru. Harapan untuk melihat berdirinya sebuah bendera, yang kuat berkibar semakin nyata.
Harapan memang hanya sebuah harapan tanpa bekerja keras. Hasilnya pun akan berbeda jika hanya berdiam diri. Tantangan demi tantangan harus dihadapi dengan doa dan ketabahan. Belajar menjadi insan dengan jiwa besar. Apa arti titisan dari " Putra Sang Fajar" jika tidak tabah dalam doa dan keimanan.

No comments: